BM31News
BM31News

BM31News BM31News BM31News

Hadiri Pengambilan Sumpah dan Pelantikan Dokter Baru FK Unpatti, Pemprov Maluku Dukung Pembukaan Prodi Kedokteran Gigi

Nilai kelulusan ini ucap Dekan bukan hanya sebagai prestasi dari dokter baru, tetapi capaian ini menjadi keuntungan juga bagi Fakultas Kedokteran Unpatti dimana salah satu poin kuota penerimaan mahasiswa FK Unpatti dipengaruhi oleh nilai kelulusan nasional tersebut.

Dikatakannya kalau Fakultas Kedokteran Universitas Pattimura merupakan Fakultas Kedokteran pertama dan satu-satunya di Provinsi Maluku, termasuk di Indonesia yang memiliki karakteristik kurikulum yang spesifik dan berbeda dengan Fakultas Kedokteran lainnya, yaitu berupa Program Dokter Pulau.

BM31News

Fakultas Kedokteran Unpatti didirikan guna menajawab permasalahan kesehatan di Maluku, tegasnya.

Para dokter yang di ambil sumpah dan di lantik adalah :
1. Putri Ulandari
2. Kurnia Angriani Wijaya
3. Dewi Najira Kabakoran
4. El Shaddai Gabriella Jaftoran
5. Mujahidah Rofifah Abdullah⁠
6. Anugrah Pratama Maryono Dussung Kamoda⁠
7. Ressita Fannia Iwan⁠
8. Nurul Hasyana Djusli Fatah Ahmad⁠
9. Fifian Lie⁠
10. Fadilah Amalia Rahman⁠
11. Christian Nugraha Matatula⁠
12. Celsia Rumuy⁠
13. Aldy Marthin Wajabula⁠
14. Elisabeth Sabatini Fatlolon

Sementara itu PJ Gubernur Maluku Sadali Ie dalam sambutan dan arahannya mengatakan kalau Pemda Provinsi Maluku sangat mengapresiasi dan menyambut baik pengambilan sumpah dan pelantikan 14 tenaga dokter baru lulusan Fakultas Kedokteran Unpatti Ambon tahun 2024.

Sadali Ie katakan pengambilan sumpah dan pelantikan dokter saat ini menjadi momentum strategis dalam menyiapkan tersedianya SDM tenaga kesehatan, khususnya tenaga dokter di Provinsi Maluku.

Karakteristik wilayah Maluku tambah Pj Gubernur merupakan daerah kepulauan, dengan tingkat kesulitan yang cukup tinggi, serta aksesibilitas antar wilayah yang sangat terbatas dan menjadikan tantangan bagi para dokter baru yang mengabdi.

Dia berharap agar dokter baru ini dapat melaksanakan tugas dan tanggung jawab yang di berikan rakyat dan daerah sebaik mungkin guna membantu masyarakat terhadap kebutuhan kesehatan di manapun tempat pengabdiannya, pinta Sadali Ie.

Saya yakin dan percaya bahwa dengan tekad dan semangat sebagai anak daerah, para lulusan dapat menentukan langkah untuk mengabdi di Maluku.

Teruslah tingkatkan kompetensi keilmuan secara berkesinambungan, karena perkembangan ilmu, pengetahuan dan teknologi kedokteran yang berkembang sangat pesat.

Sejalan dengan itu sebagai Pj Gubernur Maluku, Sadali Iejuga sangat optimis dan mendukung Universitas Pattimura Ambon yang akan mempersiapkan diri dalam membuka Program Studi baru yakni Prodi Pendidiikan Dokter Gigi Unpatti Ambon, imbuh Sadali Ie. (BM31)


Follow BM31News.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Chennel
BM31News
error: Konten Dilindungi !